Jumat, 18 Desember 2020

MIMPI YUSUF






JUMAT, 18 DESEMBER 2020
 
YEREMIA 23:5-8  
 
Sesungguhnya, waktunya akan datang, demikianlah firman Tuhan, bahwa Aku akan menumbuhkan Tunas adil bagi Daud. Ia akan memerintah sebagai raja yang bijaksana dan akan melakukan keadilan dan kebenaran di negeri. 
 
Dalam zamannya Yehuda akan dibebaskan, dan Israel akan hidup dengan tenteram; dan inilah namanya yang diberikan orang kepadanya: Tuhan keadilan kita. 
 
MAZMUR 72:2,12-13,18-19 
 
Kiranya ia mengadili umatMu dengan keadilan dan orang-orangMu yang tertindas dengan hukum! 
 
Sebab ia akan melepaskan orang miskin yang berteriak minta tolong, orang yang tertindas, dan orang yang tidak punya penolong; ia akan sayang kepada orang lemah dan orang miskin, ia akan menyelamatkan nyawa orang miskin. 
 
MATIUS 1:18-24 
 
Maria bertunangan dengan Yusuf tetapi Maria mengandung dari Roh Kudus dan Yusuf didatangi malaikat Tuhan agar ia mengambil Maria sebagai isterinya sebab akan lahir anak laki2 diberi nama Yesus yang akan menyelamatkan umatNya. 
 
RENUNGAN 
 
Kisah tentang Yusuf, tunangan Maria tak banyak diungkapkan dalam Injil kecuali mimpi-mimpi Yusuf didatangi malailat untuk memberitahu apa yang seharusnya dilakukan Yusuf. 
 
Bermula dari malaikat mendatangi Yusuf memberitahu bahwa Maria mengandung dari Roh Kudus untuk mencegah Yusuf bermaksud menceraikan Maria karena hamil sebelum menikah. 
 
Matius 1:20 
Tetapi ketika Yusuf mempertimbangkan maksud itu, malaikat Tuhan nampak kepadanya dalam mimpi dan berkata: "Yusuf, anak Daud, janganlah engkau takut mengambil Maria sebagai isterimu, sebab anak yang di dalam kandungannya adalah dari Roh Kudus. 
 
Yusuf percaya pada mimpinya, kemudian menikahi Maria. 
 
Matius 1:24 
Sesudah bangun dari tidurnya, Yusuf berbuat seperti yang diperintahkan malaikat Tuhan itu kepadanya. Yusuf mengambil Maria sebagai isterinya. 
 
Timbul pertanyaan, mengapa Yusuf yakin dengan berita yang disampaikan malaikat dan menurutinya? 
 
Bukankah orang bilang bahwa mimpi itu kembang tidur atau dengan katalain mau mengatakan jangan percaya pada mimpi. 
 
Kita tahu bahwa segala sesuatu berasal dari Tuhan pasti digenapi sebab Tuhan berkuasa dan berdaulat. 
 
Persoalan Yusuf percaya pada mimpinya sebab Roh kudus atau Roh Allah dapat melakukan apa saja diluar nalar manusia dan kita tidak perlu meragukan hal itu. 
 
Meskipun tidak dituliskan di Injil namun sangat jelas Yusuf seorang beriman pada Allah dan percaya bahwa malaikat itu utusan Allah dan Yusuf melakukan apa yang dikatakan malaikat. 
 
Yusuf adalah orang Yahudi, tentu percaya pada nubuatan para nabi yang tertulis di kitabsuci saat itu yaitu kitab Taurat, kitab nabi-nabi dan kitab Mazmur. 
 
Lukas 24:44 
Yesus berkata kepada mereka: "Inilah perkataanKu, yang telah Kukatakan kepadamu ketika Aku masih bersama-sama dengan kamu, yakni bahwa harus digenapi semua yang ada tertulis tentang Aku dalam kitab Taurat Musa dan kitab nabi-nabi dan kitab Mazmur." 
 
Jelaslah Yusuf bukan sekedar percaya pada mimpi tetapi menekankan Yusuf beriman percaya kepada Allah. 
 
Malaikat diutus memberitakan tentang kelahiran Yesus untuk mengabarkan Allah menggenapi janjiNya yakni keselamatan bagi manusia. 
 
 
Salam Kasih, 
Surya Darma 
renunganpdkk.blogspot.co.id 
https://renunganhariankatolik.video.blog 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan ketik komentar Anda atau mungkin membutuhkan doa dan konseling, ke alamat email saya : surya.pdkk@gmail.com