Jumat,
18 Oktober 2019
2
TIMOTIUS 4:10-17b
MAZMUR
145:10-13, 17-18
LUKAS
10:1-9
Lukas
10:3
Pergilah,
sesungguhnya Aku mengutus kamu seperti anak domba ke tengah-tengah
serigala.
Gereja
Katolik menetapkan hari ini hari pesta Santo Lukas, penulis Injil..
Dalam
bacaan Injil mengenai tugas perutusan murid-murid Yesus sedangkan dalam surat
Paulus kepada Timotius, Lukas menemani Paulus (2 Tim 4:10) dan Lukas terlibat
dalam pelayanan misi meski ia seorang tabib (=dokter).
Kita
lihat bagaimana gigihnya mereka mau melakukan pelayanan untuk tugas pemberitaan
Injil Kerajaan Allah kepada banyak orang supaya bertobat beroleh
keselamatan.
Bagaimana
dengan kita umat kristiani?
Tergerakkah
hati untuk pelayanan kasih karena di jaman akhir ini banyak orang sibuk dengan
urusan sendiri dan kurang peduli kepada orang lain.
2
Timotius 3:1-2a
Ketahuilah
bahwa pada hari-hari terakhir akan datang masa yang sukar. Manusia akan
mencintai dirinya sendiri dan menjadi hamba uang.
Nasehat
untuk mengasihi sesama ibarat peribahasa mengatakan: biarkan anjing
menggonggong, kafilah berlalu, artinya nasehat tidak mau didengar dan andai
didengar sekalipun, menurut pikirannya nasehat itu tidak berguna baginya.
Uang
dan harta dunia adalah fokus utama tujuan hidupnya, meski sudah memiliki harta
berlimpah, tetap tidak pernah puas dan terus mengejar sesuatu yang belum
diperolehnya sehingga tidak ada waktu untuk beribadah ke gereja, apalagi mau
terlibat dalam pelayanan, tidak ada dalam agenda hidupnya.
Bagi
anda yang tergerak hati ikut terlibat dalam pelayanan, sebaiknya segeralah
memurnikan motivasinya agar tidak terselip tujuan untuk keuntungan pribadi
sebab pelayanan adalah memberi diri untuk melayani orang lain dan bukan untuk
menerima sesuatu dari orang lain.
Kita
mau melayani karena bersyukur atas kebaikan Tuhan mengasihi sehingga kita
berbuat sesuatu menyenangkan Tuhan.
Dengan
demikian, kita bisa fokus dengan kerelaan hati untuk melayani sehingga kita
sabar menghadapi segala rintangan dan tantangan dalam pelayanan.
Yesus
sudah mengingatkan murid2Nya akan ada banyak tantangan berat yang harus
dihadapi (Lukas 10:3) dan hal ini akan kita alami juga.
Kita
mesti ingat selalu bahwa yang kita beritakan adalah Kerajaan Allah sudah dekat
dan juga sembuhkan yang sakit.
Lukas
10:9
Sembuhkanlah
orang-orang sakit yang ada di situ dan katakanlah kepada mereka: Kerajaan Allah
sudah dekat padamu.
Apa
maksud Kerajaan Allah sudah dekat?
Roma
14:17
Sebab
Kerajaan Allah bukanlah soal makanan dan minuman, tetapi soal kebenaran, damai
sejahtera dan sukacita oleh Roh Kudus.
1
Korintus 4:20
Sebab
Kerajaan Allah bukan terdiri dari perkataan, tetapi dari kuasa.
Pemilik
Kerajaan Allah adalah Allah Bapa dan Yesus adalah Raja dari Kerajaan Allah (1
Timotius 6:14-15) sedangkan kita yang percaya pada Yesus adalah rakyatNya, atau
umatNya mesti tunduk kepadaNya (Yakobus 4:7).
Kita
pergi pelayanan ketika kita diutus oleh Allah untuk melayani.
Lukad
10:2
KataNya
kepada mereka: "Tuaian memang banyak, tetapi pekerja sedikit. Karena itu
mintalah kepada Tuan yang empunya tuaian, supaya Ia mengirimkan pekerja-pekerja
untuk tuaian itu.
Pada
mulanya kita manusia hidup di dalam Kerajaan Allah dimana Adam di tempatkan di
Taman Eden oleh Allah.
Kehidupan
Adam dipenuhi berkat yang berlimpah dimana Adam dapat makan apa saja yang ada
di Taman Eden kecuali buah dari pohon pengetahuan baik dan yang jahat (Kejadian
2:16).
Keadaan
hidup Adam sebelum berbuat dosa adalah kehidupan di dalam Kerajaan Allah yang
serba ada semua kebutuhan hidup Adam tercukupi bahkan melimpah.
Namun
setelah Adam jatuh ke dalam dosa maka Adam tidak hidup lagi di dalam Kerajaan
Allah dimana dengan bersusah payah mencari nafkah untuk memenuhi keperluan
hidup (Kej 3:17-19).
Kita
adalah keturunan Adam, kita alami susah payah mencari nafkah untuk keperluan
hidup kita.
Allah
Bapa mengutus Yesus untuk tujuan beritakan kabar baik (=Injil) - Lukas 4:43
tentang Kerajaan Allah memerintah di bumi atau meraja setiap hidup seseorang
agar mengalami hidup berkelimpahan di dalam Kerajaan Allah.
Sekarang
kita yang diutus Yesus untuk memberitakan Injil Kerajaan Allah agar banyak
orang hidup berkelimpahan di dalam Kerajaan Allah.
Yesus
telah merebut kunci Kerajaan Allah atau kunci kerajaan Sorga yang semula
direbut Iblis dari Adam.
Matius
16:19
Kepadamu
akan Kuberikan kunci Kerajaan Sorga. Apa yang kauikat di dunia ini akan
terikat di sorga dan apa yang kaulepaskan di dunia ini akan terlepas di
sorga."
Jelaslah
sekarang bahwa sesungguhnya tugas perutusan maupun pelayanan ini sangat mulia
untuk kita laksanakan.
Oleh
sebab itu, mari kita bergiat dalam pelayanan dam perutusan yang Allah berikan
kepada kita untul dilaksanakan.
Salam Kasih,
Surya Darma
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan ketik komentar Anda atau mungkin membutuhkan doa dan konseling, ke alamat email saya : surya.pdkk@gmail.com