Selasa, 17 Desember 2019

BERHARAPLAH KEPADA YESUS


Selasa, 17 Desember 2019

KEJADIAN 49:2,8-10 
MAZMUR 72:1-4,7-8,17 
MATIUS 1:1-17 

Matius 1:17 
Jadi seluruhnya ada: empat belas keturunan dari Abraham sampai Daud, empat belas keturunan dari Daud sampai pembuangan ke Babel, dan empat belas keturunan dari pembuangan ke Babel sampai Kristus. 

Masa Adven ke-3 sudah tiba dan saatnya selama seminggu ini bagi kita bersukacita dalam pengharapan kedatangan Yesus. 

Adven ke-3 uni disebut minggu Gaudete atau minggu bersukacita dalam Tuhan. 

Filipi 4:4 
Bersukacitalah senantiasa dalam Tuhan! Sekali lagi kukatakan: Bersukacitalah! 

Mengapa kita bersukacita? 

Sebab penderitaan kita alami selama ini tidaklah sebanding dengan sukacita akan kedatangan Yesus di dalam hidup kita. 

Pengharapan akan kedatangan Yesus hendaknya terus menyala-nyala sebab tanpa pengharapan maka perjuangan kita mengatasi kesulitan hidup ini menjadi sia-sia belaka. 

Kedatangan Yesus saat ini bukan lagi seperti saat dua ribu tahun lalu tatkala Yesus lahir ke dunia di dalam palungan tetapi dimaknai sebagai kehadiran Yesus di dalam diri kita secara pribadi. 

Beban hidup seberat apapun di hadapan Yesus tidak ada artinya, sepanjang kita melepaskan dan menyerahkannya pada Yesus yang akan segera bertindak. 

Ibrani 12:1b 
Marilah kita menanggalkan semua beban dan dosa yang begitu merintangi kita ... 

Beban terberat adalah dosa
Masalah hidup bisa diatasi tetapi dosa itu sangat sulit dilepaskan sebab seringkali keinginan berbuat dosa mengendalikan diri kita karena akibat mengumbar hawa nafsu kedagingan. 

1 Yohanes 3:3-4 
Setiap orang yang menaruh pengharapan itu kepadaNya, menyucikan diri sama seperti Dia yang adalah suci. Setiap orang yang berbuat dosa, melanggar juga hukum Allah, sebab dosa ialah pelanggaran hukum Allah. 

Pengharapan terbesar di dalam hidup kita adalah hidup kekal di Sorga. 

Titus 3:7 
supaya kita, sebagai orang yang dibenarkan oleh kasih karuniaNya, berhak menerima hidup yang kekal, sesuai dengan pengharapan kita. 

JADI 

Marilah kita bergembira dan bersukacita dalam pengharapan akan  kedatangan Yesus yang sebentar lagi akan tiba. 

Persiapkan diri kita dengan melepaskan segala keterikatan akan dosa dan segera arahkan fokus hidup hanya pada Yesus. 


Salam Kasih, 
Surya Darma 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan ketik komentar Anda atau mungkin membutuhkan doa dan konseling, ke alamat email saya : surya.pdkk@gmail.com