Sabtu, 04 November 2017

BERSIKAPLAH RENDAH HATI










Sabtu, 4 November 2017 

A. BACAAN PERTAMA 
ROMA 11:1-2,11-12,25-29

Allah tak pernah menyesali kasih karunia dan panggilanNya kepada umatNya. 
Karena pelanggaran bangsa Israel maka keselamatan sampai pada bangsa lain. 

B. MAZMUR TANGGAPAN 
MAZMUR 93:12-15

C. BACAAN INJIL 
LUKAS 14:1, 7-11

Yesus melihat tamu-tamu berusaha duduk di tempat kehormatan dan Yesus menasehati bahwa hendaknya duduklah di tempat rendah sebab mungkin tuan rumah akan datang menawarkan supaya duduk di depan. 

Sebab barangsiapa meninggikan diri, 
ia akan direndahkan dan barangsiapa merendahkan diri, ia akan ditinggikan. 

RENUNGAN HARI INI 

Dalam suatu acara apapun, tempat duduk paling depan biasanya disediakan untuk tamu-tamu penting disebelah tuan rumah dan ada orang tertentu memaksakan diri mendapatkan tempat duduk di depan padahal ia bukan termasuk tamu pilihan. 

Keinginan dihormati adalah wajar tetapi bagi orang yang "gila hormat" sangat tak tahu malu mencari muka. 

Lukad 14:8-9 
Kalau seorang mengundang engkau ke pesta perkawinan, janganlah duduk di tempat kehormatan, sebab mungkin orang itu telah mengundang seorang yang lebih terhormat dari padamu, supaya orang itu, yang mengundang engkau dan dia, jangan datang dan berkata kepadamu: Berilah tempat ini kepada orang itu. Lalu engkau dengan malu harus pergi duduk di tempat yang paling rendah

Herannya, kalau ke gereja maunya duduk di belakang .... ha3x. 

Bisa dimaklumi jika acara itu bukan acara di gereja atau bukan acara di kegiatan rohani sebab jaman sekarang ini semakin dekat dengan orang penting memiliki kuasa, jabatan, atau orang kaya sukses yang memiliki jaringan bisnis supaya bisa dapat membangun relasi dengannya dan berharap kecipratan rejeki bisnisnya. 

Namun sayangnya terkadang di acara rohani atau di gereja, sikap menonjolkan diri ingin dihormati/dipuji membuat dirinya lupa diri dan hilang rasa malunya. 

Bacaan Injil hari ini Yesus menasehati agar kita tidak meninggikan diri sebab akan direndahkan dan mendapat malu, sebaliknya hendaknya bersikap rendah hati sebab akan ditinggikan

Demikian juga dalam segala hal kita hendaknya low profile alias rendah hati dan tidak perlu memamerkan diri. 

Apalagi jika perbuatan baik yang kita lakukan atau sehabis pelayanan kita umumkan kepada banyak orang supaya mendapatkan pujian. 

Ingatlah Firman Tuhan berikut ini

Matius 6:2-4 
Jadi apabila engkau memberi sedekah, janganlah engkau mencanangkan hal itu, seperti yang dilakukan orang munafik di rumah-rumah ibadat dan di lorong-lorong, supaya mereka dipuji orang. Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya mereka sudah mendapat upahnya. 
Hendaklah sedekahmu itu diberikan dengan tersembunyi, maka Bapamu yang melihat yang tersembunyi akan membalasnya kepadamu

Sebab kegiatan rohani berbeda tujuannya dengan kegiatan dunia atau bisnis. 

Tujuan kita melakukan kegiatan rohani adalah mengumpulkan harta rohani atau harta Surgawi dan kedamaian hati. 

Tujuan kita melakukan kegiatan dunia atau bisnis adalah mengumpulkan harta dunia dan kepuasan dipuji dan dihormati banyak orang. 

Adalah keliru menggunakan cara-cara kegiatan dunia dipakai untuk kegiatan rohani sebab engkau kehilangan harta Surgawi dan pujian dari Tuhan tetapi engkau hanya dapat harta dunia dan pujian sesama manusia (Matius 6:2-4). 

Inilah yang Yesus maksudkan agar kita lebih baik duduk di tempat yang rendah di mata orang lain tetapi Tuhan yang akan meninggikan diri kita. 

Lebih baik kita dipuji dan ditinggikan Tuhan meskipun kita tidak mendapatkan pujian, bahkan direndahkan orang lain

Rasul Paulus juga menasehati agar kita tidak usah memikirkan hal-hal yang lebih tinggi dari yang ada pada diri kita. 

Roma 12:3 
Janganlah kamu memikirkan hal-hal yang lebih tinggi dari pada yang patut kamu pikirkan, tetapi hendaklah kamu berpikir begitu rupa, sehingga kamu menguasai diri menurut ukuran iman, yang dikaruniakan Allah kepada kamu masing-masing. 

Dengan kata lain; bersikap rendah hati adalah sikap bijaksana dan berusahalah maksimal dengan karunia/talenta kita. 

Memang tidak mudah memiliki sikap rendah hati sebab pada dasarnya sifat kita ingin dipuji, dihormati, dihargai dan keinginan kedagingan maunya dipuaskan

Efesus 4:2
Hendaklah kamu selalu rendah hati, lemah lembut dan sabar. 
Tunjukkanlah kasihmu dalam hal saling membantu. 
Bersikap rendah hati menjauhkan kita dari keinginan duniawi yang rentan ke arah keangkuhan diri dan menjurus ke hal-hal perbuatan dosa. 

Jadilah manusia baru yang rendah hati. 
(baca dan renungkan Kolose 3:5-17). 


Salam Kasih, 
Surya Darma

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan ketik komentar Anda atau mungkin membutuhkan doa dan konseling, ke alamat email saya : surya.pdkk@gmail.com