Rabu, 05 Juni 2019

DOA YESUS UNTUK KITA (BAGIAN-2)


Rabu, 5 Juni 2019

KISAH 20:28-38  
MAZMUR 68:29-30,33-36 
YOHANES 17:11b-19 

Bacaan Injil Yohanes hari ini, melanjutkan perikop Yesus berdoa kepada Bapa untuk murid-muridNya maka ada beberapa hal bisa kita renungkan, yaitu: 

HAL PERTAMA 

Yohanes 17:15b 
supaya Engkau melindungi mereka dari pada yang jahat

Itu sebabnya Yesus berdoa bagi murid-muridNya sebab mereka dibenci dunia karena mendengarkan firman-Nya. 

Yohanes 17:14 
Aku telah memberikan Firman-Mu kepada mereka dan dunia membenci mereka, karena mereka bukan dari dunia, sama seperti Aku bukan dari dunia. 

Tidaklah heran jika kita juga mengalami hal serupa dimana dunia membenci kita karena pemberitaan Injil dan karena kita mau hidup di dalam kebenaran Tuhan. 

2 Timotius 2:9-10 
Karena pemberitaan Injil inilah aku menderita, malah dibelenggu seperti 
seorang penjahat, tetapi firman Allah tidak terbelenggu. Karena itu aku sabar menanggung semuanya itu bagi orang-orang pilihan Allah, supaya mereka juga mendapat keselamatan dalam Kristus Yesus dengan kemuliaan yang kekal. 

Dunia disini, maksudnya adalah berbicara mengenai orang yang belum percaya kepada Yesus dan juga orang yang sudah percaya kepada Yesus tetapi hidupnya masih mengikuti keduniawian. 

1 Korintus 2:14-15 
Manusia duniawi tidak menerima apa yang berasal dari Roh Allah, karena hal itu baginya adalah suatu kebodohan; dan ia tidak dapat memahaminya, sebab hal itu hanya dapat dinilai secara rohani. tetapi manusia rohani menilai segala sesuatu, tetapi ia sendiri tidak dinilai oleh orang lain

Dunia itu kejam, siapa saja yang tidak dapat menyesuaikan diri untuk mengikuti cara-cara dunia maka ia akan dibenci dan dianiaya oleh dunia. 

Namun hati kita tidak perlu kuatir sebab Yesus telah berdoa untuk kita termasuk juga murid-muridNya bila mau menuruti FirmanNya. 

HAL KEDUA 

Yohanes 17:17 
Kuduskanlah mereka dalam kebenaran; Firman-Mu adalah kebenaran. 

Bagi yang tidak mau membaca kitab suci adalah orang-orang yang tidak mau mengenal kebenaran Tuhan. 

2 Timotius 4:3-4 
Karena akan datang waktunya, orang tidak dapat lagi menerima ajaran sehat, tetapi mereka akan mengumpulkan guru-guru menurut kehendaknya untuk memuaskan keinginan telinganya. Mereka akan memalingkan telinganya dari kebenaran dan membukanya bagi dongeng. 

Tahu akan Firman Tuhan saja tidaklah cukup jika tidak melakukannya dan kita harus mau dibentuk oleh kebenaran Firman Tuhan supaya kita dibenarkan dan dikuduskan dalam kebenaranNya. 

1 Petrus 1:6-7 
Bergembiralah akan hal itu, sekalipun sekarang ini kamu seketika harus 
berdukacita oleh berbagai-bagai pencobaan. Maksud semuanya itu ialah untuk membuktikan kemurnian imanmu yang jauh lebih tinggi nilainya dari pada emas yang fana, yang diuji kemurniannya dengan api, sehingga kamu memperoleh puji-pujian dan kemuliaan dan kehormatan pada hari Yesus Kristus menyatakan diriNya. 

Semoga kedua hal tersebut diatas menjadi permenungan bagi kita supaya kita yang telah mendengarkan firman Tuhan bersedia untuk dibentuk dan dikuduskan dalam kebenaran Tuhan. 

Jika hidup kita dipimpin oleh Firman Tuhan berarti kita dilindungi Tuhan dan tidak sehelai rambut kita yang jatuh tanpa seijin dari Tuhan. 

1 Petrus 3:12 
Sebab mata Tuhan tertuju kepada orang-orang benar, dan telinga-Nya kepada permohonan mereka yang minta tolong, tetapi wajah Tuhan menentang orang-orang yang berbuat jahat. 


Salam Kasih, 
Surya Darma 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan ketik komentar Anda atau mungkin membutuhkan doa dan konseling, ke alamat email saya : surya.pdkk@gmail.com