Selasa, 6 Agustus 2019
DANIEL 7:9-10,13-14
MAZMUR 97:1-2,5-6,9
LUKAS 9:28-36
Lukas 9:28-31
Ketika Ia sedang berdoa, rupa wajahNya berubah dan pakaianNya
menjadi putih berkilau-kilauan. Dan tampaklah dua orang berbicara
dengan Yesus, yaitu Musa dan Elia. Keduanya menampakkan diri dalam kemuliaan dan
berbicara tentang tujuan kepergianNya yang akan digenapiNya di Yerusalem.
Gereja Katolik menetapkan hari ini pesta Yesus menampakkan
KemulianNya dan bacaan Injil mengisahkan tentang hal ini.
Transfigurasi menurut kamus bahasa Indonesia ialah perubahan
bentuk/rupa.
Peristiwa dimana terjadi perubahan rupa Yesus saat sedang berdoa
dan pakaian Yesus putih berkilauan memancarkan kemuliaanNya.
Lukas 9:29
Ketika Yesus sedang berdoa, rupa wajahNya berubah dan
pakaianNya menjadi putih berkilau-kilauan.
Saat terjadi transfigurasi pada diri Yesus, disitu ada Musa dan
Elia terlihat sedang berbicara dengan Yesus artinya mereka menghormati dan memuliakan
Yesus (Lukas 9:30-31).
Peristiwa transfigurasi merupakan suatu penyingkapan diri Yesus
sesungguhnya adalah Allah.
Lukas 9:35-36
Maka terdengarlah suara dari dalam awan itu, yang berkata:
"Inilah AnakKu yang Kupilih, dengarkanlah Dia." Ketika suara
itu terdengar, nampaklah Yesus tinggal seorang diri. Dan murid-murid itu
merahasiakannya, dan pada masa itu mereka tidak menceriterakan kepada siapapun
apa yang telah mereka lihat itu.
Peristiwa transfigurasi menegaskan Kemuliaan Yesus Kristus bukan
hanya terjadi dalam peristiwa kebangkitan dan kenaikan Yesus ke Sorga tetapi
juga dinyatakan kemuliaanNya saat Yesus masih hidup sebagai manusia.
Petrus, Yakobus, Yohanes mendapatkan kesempatan
menyaksikan peristiwa transfigurasi dan sekaligus menjadi saksi mata
untuk memberitakan terjadinya transfigurasi tersebut kepada yang lain.
* Apa makna peristiwa transfigurasi bagi kita umat kristiani?
Kita harus mengalami perubahan dari kegelapan manusia lama
menjadi terang manusia baru yang memancar dari dalam diri kita
2 Korintus 4:6
Sebab Allah yang telah berfirman: "Dari dalam gelap akan
terbit terang!", Ia juga yang membuat terangNya bercahaya di dalam hati
kita, supaya kita beroleh terang dari pengetahuan tentang kemuliaan Allah yang
nampak pada wajah Kristus.
* Apa yang berubah dari dalam diri kita?
1) Perubahan pikiran dan akal budi kita
Roma 12:2
Janganlah kamu menjadi serupa dengan dunia ini, tetapi berubahlah
oleh pembaharuan budimu, sehingga kamu dapat membedakan
manakah kehendak Allah: apa yang baik, yang berkenan kepada Allah dan yang
sempurna.
2) Perubahan hati dan perasaan kita
Matius 9:13
Jadi pergilah dan pelajarilah arti firman ini: Yang
Kukehendaki ialah belas kasihan dan bukan persembahan, karena Aku
datang bukan untuk memanggil orang benar, melainkan orang berdosa.
3) Perubahan menjadi saksi Kristus
Kisah 1:8
Kamu akan menerima kuasa, kalau Roh Kudus turun ke atas kamu,
dan kamu akan menjadi saksiKu di Yerusalem dan di
seluruh Yudea dan Samaria dan sampai ke ujung bumi.
Kisah 22:15
Sebab engkau harus menjadi saksiNya terhadap
semua orang tentang apa yang kaulihat dan yang kaudengar.
* Perubahan baru akan terjadi jika kita:
1) Mengalami Kristus di dalam hidup kita
2) Memutuskan untuk berubah
3) Membangun relasi intim dengan Allah
4) Bertindak menjadi pelaku Firman Allah
5) Berkorban demi Kristus Yesus
Banyak orang mengatakan mau berubah tetapi tidak disertai ke-5
langkah diatas sehingga hanya sekedar keinginan tetapi tidak berbuat sesuatu
untuk melakukan suatu transfigurasi atau perubahan sifat, pikiran, perkataan,
dan perbuatan yang memancarkan kemuliaan Tuhan dari dalam diri kita.
Roh Allah yakni Roh Kudus ada di dalam diri kita yang seharusnya
ditempatkan untuk menguasai seluruh diri kita supaya kemuliaan Tuhan terpancar
dari dalam diri kita.
Semoga setiap orang berjuang terjadi transformasi di dalam
dirinya masing2.
Salam Kasih,
Surya Darma
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan ketik komentar Anda atau mungkin membutuhkan doa dan konseling, ke alamat email saya : surya.pdkk@gmail.com