Selasa, 1 Maret 2016
Petrus berkata kepada Yesus:
"Tuhan, sampai berapa kali aku
harus mengampuni saudaraku jika ia berbuat dosa terhadap aku? Sampai tujuh
kali?" Yesus berkata kepadanya: "Bukan! Aku berkata kepadamu: Bukan
sampai tujuh kali, melainkan sampai tujuh puluh kali tujuh kali.
(Matius 18:21-22)
Injil hari ini sangat sering di dengar
dan pasti hafal ayat 21-22 diatas tentang berapa kalikah kita mengampuni orang
lain yang bersalah kepada kita?
Jawabannya adalah : 70 kali 7
kali.
ada yang menghitung
70x70x70x70x70x
70x70 = ? dan yang lain hitung 70x7=490
atau (70x7) pangkat 7 artinya 490x490x
490x490x490x490x490 = ?
Terserahlah mau hitung gimana sebab
yang penting adalah kita mengampuni setiap kali orang lain berbuat salah pada
diri kita !!! Bisa kagak nich ???
Jujur saja, kita mah kagak bisa
sesering itu mengampuni orang lain sebab kita pikir nih orang ngelunjak dan
tidak tahu diri, jangan2 sengaja mau menghina.
Apalagi jika perbuatan orang tersebut
melukai hati dan menyebalkan sekali, misalnya sampai merugikan kita, tentu
sulit melupakan perlakuan orang itu namun kita mau belajar mengampuni karena
Tuhan menghendaki demikian.
Butuh proses penyangkalan diri yang
terus menerus hingga sampai suatu titik tertentu, kita baru bisa mengampuni dan
itupun masih labil sebab jika orang itu masih menyakiti hati kita dengan
berbuat yang lain lagi maka kita akan bergumul kembali untuk mengampuni.
Ini pengalaman nyata dari banyak orang
yang belajar mengampuni orang lain sebab kita ini manusia biasa yang tidak
lepas dari perasaan disakiti.
Oleh sebab itu seberapa dalam iman
seseorang akan menentukan seberapa lama dirinya bergumul supaya dapat
mengampuni orang lain.
Yesus mengingatkan kita agar bersikap
mengampuni orang lain sebab diri kita juga diampuni oleh Tuhan.
Matius 18:33
Bukankah engkaupun harus mengasihani
kawanmu seperti aku telah mengasihani engkau?
Kesalahan dan dosa kita kepada Tuhan
jauh lebih banyak dibandingkan dosa atau kesalahan orang lain kepada kita.
Dalam bacaan Injil bisa kita baca mulai
dari ayat 23 sd ayat 35.
Dan hendaknya kita pahami betul agar
kita sadar akan kekurangan diri kita dan memutuskan mau mengampuni orang.
Dengan kita mengampuni orang lain maka
Bapa di Surga juga mengampuni kesalahan dan dosa kita.
Matius 18:35
Maka BapaKu yang di sorga akan berbuat
demikian juga terhadap kamu, apabila kamu masing-masing tidak mengampuni
saudaramu dengan segenap hatimu.
Bagi anda yang bergelimang dosa yang
hidupnya menjauh dari Tuhan dan yang menjalani hidup dengan melanggar perintah
dan kehendak Tuhan maka segeralah kembali kepada Bapa dan segera bertobat
seraya mohon ampun.
Mazmur 25:8
Tuhan itu baik dan benar; sebab itu Ia
menunjukkan jalan kepada orang yang sesat.
Mintalah agar Tuhan mengampuni anda dan
jalani hidup baru di dalam Tuhan supaya anda mengalami KasihNya dan hidup dalam
damai sejahtera Tuhan.
Mintalah agar Tuhan menunjukkan jalan
kebenaran dan jalan kehidupan, lalu anda melakukan sesuai yang diajarkan Tuhan
kepada anda; biasanya melalui orang lain yang menasehati anda.
Mazmur 25:4-5,7
Beritahukanlah jalan-jalanMu kepadaku,
ya Tuhan, tunjukkanlah itu kepadaku. Bawalah aku berjalan dalam kebenaranMu dan
ajarlah aku, sebab Engkaulah Allah yang menyelamatkan aku, Engkau
kunanti-nantikan sepanjang hari. Dosa-dosaku pada waktu muda dan
pelanggaran-pelanggaranku janganlah Kauingat, tetapi ingatlah kepadaku sesuai
dengan kasih setiaMu, oleh karena kebaikanMu, ya Tuhan.
Semoga sepanjang hidup di dunia ini
kita hidup di dalam Kebenaran Tuhan dan termasuk dalam hal mengampuni.
REFLEKSI DIRI
Sudahkah aku mengampuni orang lain dan
sudahkah pikiranku tidak menyimpan kesalahan orang lain supaya hatiku bersih
dari perasaan kesal, sakit hati dan dari dendam?
Salam Kasih,
Surya Darma
============= ☆☆☆ =============
Kalender Liturgi Katolik
Hari Biasa Pekan III Prapaskah
Warna Liturgi : Ungu
Daniel 3:25,34-43
Mazmur 25:4-9
Matius 18:21-35
BcO : Keluaran 32:1-6,15-34
============= ☆☆☆ =============
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan ketik komentar Anda atau mungkin membutuhkan doa dan konseling, ke alamat email saya : surya.pdkk@gmail.com