Rabu, 10 Juli 2019

YESUS MEMANGGIL DAN MENGUTUS MURID-MURIDNYA


Rabu, 10 Juli 2019

KEJADIAN 41:55-57, 42:5-7,17-24
MAZMUR 33:2-3,10-11,18-19 
MATIUS 10:1-7 

Matius 10:5-7 
Kedua belas murid itu diutus oleh Yesus dan Ia berpesan kepada mereka: "Janganlah kamu menyimpang ke jalan bangsa lain atau masuk ke dalam kota orang Samaria, melainkan pergilah kepada domba-domba yang hilang dari umat Israel. Pergilah dan beritakanlah: Kerajaan Sorga sudah dekat. 

Bacaan Injil Matius kemarin dikatakan mintalah kepada tuan yang empunya tuaian, supaya Ia mengirimkan pekerja-pekerja untuk tuaian itu." (Matius 9:38). 

Pekerja yang Tuhan kirim untuk menuai tuaian adalah orang-orang yang bersedia menjawab panggilan Yesus dan menjadi murid-murid Yesus. 

Mereka adalah duabelas orang bersedia menjadi murid-murid Yesus. 

Matius 10:2-4 
Inilah nama kedua belas rasul itu: Pertama Simon yang disebut Petrus dan Andreas saudaranya, dan Yakobus anak Zebedeus dan Yohanes saudaranya, Filipus dan Bartolomeus, Tomas dan Matius pemungut cukai, Yakobus anak Alfeus, dan Tadeus, Simon orang Zelot dan Yudas Iskariot yang mengkhianati Dia. 

Ke-12 murid Yesus disebut rasul sebab mereka diutus Yesus supaya mereka memberitakan Injil. 

Matius 10:7 
Pergilah dan beritakanlah: Kerajaan Sorga sudah dekat. 

Apakah di jaman sekarang ini Tuhan masih mengutus rasul? 

Ada yang mengatakan masih ada dan ada yang mengatakan tidak ada rasul setelah kanonisasi menetapkan Alkitab seperti yang kita pakai sekarang ini. 

Masih pro-kontra hingga saat ini. 
Ada denominasi kristen yang mengklaim pendetanya adalah rasul berdasarkan  Efesus 4:11-12. 

Ada yang mengatakan jika rasul dipilih langsung oleh Yesus, lalu bagaimana Paulus yang mengatakan dirinya juga dipilih Yesus. 

Roma 11:13 
Aku berkata kepada kamu, hai bangsa-bangsa bukan Yahudi. Justru karena aku adalah rasul untuk bangsa-bangsa bukan Yahudi, aku menganggap hal itu kemuliaan pelayananku 

1 Korintus 9:1-2 
Bukankah aku rasul? Bukankah aku orang bebas? Bukankah aku telah melihat Yesus, Tuhan kita? Bukankah kamu adalah buah pekerjaanku dalam Tuhan? Sekalipun bagi orang lain aku bukanlah rasul, tetapi bagi kamu aku adalah rasul. Sebab hidupmu dalam Tuhan adalah meterai dari kerasulanku. 

Bukan hanya rasul yang diperdebatkan tetapi juga perihal apakah kita umat kristiani menjadi murid-murid Yesus. 

Dampaknya terhadap perintah Yesus kepada ke-11 muridNya/ke-11 rasulNya bahwa mereka harus memberitakan Injil. 

Matius 28:16,18-20 
Dan kesebelas murid itu berangkat ke Galilea, ke bukit yang telah ditunjukkan Yesus kepada mereka. Yesus mendekati mereka dan berkata: "KepadaKu telah diberikan segala kuasa di sorga dan di bumi. Karena itu pergilah, jadikanlah semua bangsa muridKu dan baptislah mereka dalam nama Bapa dan Anak dan Roh Kudus, dan ajarlah mereka melakukan segala sesuatu yang telah Kuperintahkan kepadamu. Dan ketahuilah, Aku menyertai kamu senantiasa sampai kepada akhir zaman." 

Ada yang berpendapat perintah Yesus ini ditujukan kepada 11 muridNya dan tidak berlaku kepada kita umat kristiani. 

Padahal sangat jelas dikatakan Yesus pada 11 muridNya untuk pergi beritakan Injil supaya semua bangsa menjadi muridKu (Matius 28:19) dan mengajarkan temtang segala sesuatu yang telah Yesus ajarkan dan perintahkan kepada 11 murid Yesus (Matius 28:20a). 

Artinya kita yang telah dibaptis adalah murid-murid Yesus dan mesti melakukan perintah Yesus dan melakukan ajaran Yesus dalam hidup kita. 

Ada berbagai perintah Yesus diantaranya adalah perintah memberitakan Kerajaan Sorga sudah dekat (Matius 10:7). 

Kerajaan Sorga =  Kerajaan Allah. 
Kerajaan Allah secara hurufiah adalah Allah yang merajai dan menurut rasul Paulus adalah: 

Roma 14:17 
Sebab Kerajaan Allah bukanlah soal makanan dan minuman, tetapi soal kebenaran, damai sejahtera dan sukacita oleh Roh Kudus. 

Memberitakan Kerajaan Allah artinya memberitakan kebenaran Allah. 

Dengan memberitakan kebenaran Allah kepada semua bangsa supaya mereka menjalani hidup sesuai kebenaran Allah. 

Realitanya, 
masih buanyak orang yang mengaku percaya kepada Yesus tetapi menjalani hidup tidak sesuai kebenaran Allah. 

Itu sebabnya semula Yesus menugaskan ke-12 muridNya untuk memberitakan Kerajaan Sorga pada orang-orang Yahudi atau kepada umat Israel dimana mereka adalah domba-domba yang hilang sebab mereka percaya kepada Allah tetapi tidak hidup di dalam Kebenaran Allah. 

Matius 10:5-6 
Kedua belas murid itu diutus oleh Yesus dan Ia berpesan kepada mereka: "Janganlah kamu menyimpang ke jalan bangsa lain atau masuk ke dalam kota orang Samaria, melainkan pergilah kepada domba-domba yang hilang dari umat Israel. 

Baru kemudian Yesus memerintahkan ke-11 muridNya (Yudas Iskariot mati bunuh diri) setelah Yesus bangkit agar mereka pergi beritakan ajaran Yesus pada semua bangsa dan jadikan sebagai murid Yesus. 

Jelaslah kita umat kristiani adalah murid Yesus diperintahkan untuk beritakan Kerajaan Allah atau dengan katalain beritakan Injil tentang Kebenaran Allah. 

Pertanyaannya
Sudahkah kita memberitakan Kerajaan Allah atau memberitakan Injil tentang Kerajaan Allah atau Kebenaran Allah? 

Maukah kita menjadi pekerja Allah untuk bekerja menuai tuaian? 

Jangan sampai terlambat sebab Kerajaan Allah/Kerajaan Sorga sudah dekat. 


Salam Kasih, 
Surya Darma 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan ketik komentar Anda atau mungkin membutuhkan doa dan konseling, ke alamat email saya : surya.pdkk@gmail.com