Kamis, 12 November 2020

KEDATANGAN KERAJAAN ALLAH (BAGIAN-1)





KAMIS, 12 NOVEMBER 2020
 
FILEMON 1:7-20 
 
Paulus meminta Filemon menerima anak rohaninya yakni Onesimus. 
 
MAZMUR 146:7-10 
 
Tuhan membuka mata orang-orang buta, Tuhan menegakkan orang yang tertunduk, Tuhan mengasihi orang-orang benar. 
 
Tuhan menjaga orang-orang asing, anak yatim dan janda ditegakkanNya kembali, tetapi jalan orang fasik dibengkokkanNya. 
 
LUKAS 17:20-25 
 
Orang Farisi bertanya kepada Yesus tentang kedatangan Kerajaan Allah. 
 
RENUNGAN 
 
Keinginan tahu orang-orang Farisi tentang kedatangan Kerajaan Allah ternyata saat ini banyak orang juga ingin tahu bahkan ada yang sok tahu berani memastikan waktunya dan ternyata tidak pernah tepat 
 
Sudah jelas Yesus katakan bahwa: 
Lukas 17:20 
Atas pertanyaan orang-orang Farisi, apabila Kerajaan Allah akan datang, Yesus menjawab, kataNya: "Kerajaan Allah datang tanpa tanda-tanda lahiriah 
 
Tidak ada tanda-tanda lahiriah berarti sewaktu-waktu langsung terjadi maka kita haruslah waspada dan berjaga-jaga. 
 
Lukas 17:24 
Sebab sama seperti kilat memancar dari ujung langit yang satu ke ujung langit yang lain, demikian pulalah kelak halnya Anak Manusia pada hari kedatanganNya
 
Sesungguhnya kita lebih baik menjaga sikap dan perilaku kita; apakah hidup di dalam kebenaran Tuhan daripada ribut tentang kapan hari kedatangan Kerajaan Allah atau hari kedatangan Yesus kedua kali ke dunia. 
 
Hidup dalam kebenaran Tuhan ada dua bagian utama yakni
 
Pertama 
Jaga kekudusan diri 
 
Ibrani 12:14 
Berusahalah hidup damai dengan semua orang dan kejarlah kekudusan, sebab tanpa kekudusan tak seorangpun akan melihat Tuhan. 
 
Kedua 
Laksanakan perintah Tuhan 
 
Matius 22:37-39 
Jawab Yesus kepadanya: "Kasihilah Tuhan, Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu dan dengan segenap akal budimu. Itulah hukum yang terutama dan yang pertama. Dan hukum yang kedua, yang sama dengan itu, ialah: Kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri." 
 
Rasul Paulus sangat giat memberitakan Injil dan melakukan pelayanan rohani dimana beliau mengajak banyak orang terlibat dalam pelayanan, salahsatunya adalah Onesimus. 
 
Demikian hendaknya kita aktif pelayanan dan memberitakan Injil agar banyak orang percaya kepada Yesus Kristus. 
 
Menantikan kedatangan Kerajaan Allah atau kedatangan Yesus hendaknya kita dalam keadaan sedang melaksanakan tugas pelayanan dan pemberitaan injil. 
 
Seperti dalan perumpamaan yang Yesus katakan bahwa: 
 
Matius 24:46 
Berbahagialah hamba, yang didapati tuannya melakukan tugasnya itu, ketika tuannya itu datang. 
 
 
Salam Kasih, 
Surya Darma 
renunganpdkk.blogspot.co.id 
https://renunganhariankatolik.video.blog 

1 komentar:

Posting Komentar

Silahkan ketik komentar Anda atau mungkin membutuhkan doa dan konseling, ke alamat email saya : surya.pdkk@gmail.com