Selasa, 02 April 2019

PERCAYALAH YESUS MENYEMBUHKAN (BAGIAN-2)

Selasa, 2 April 2019

YEHEZKIEL 47:1-9,12  
MAZMUR 46:2-3,5-6,8-9 
YOHANES 5:1-16 

Bacaan Injil Yohanes hari ini, Yesus menyembuhkan orang sakit di kolam Betesda, Yerusalem pada hari Sabat. 
ada seorang yang lumpuh selama 38 tahun disembuhkan Yesus. 

Yohanes 5:5-6 
disitu ada seorang yang sudah tiga puluh delapan tahun lamanya sakit. ketika Yesus melihat orang itu berbaring di situ dan karena Ia tahu, bahwa ia telah lama dalam keadaan itu, berkatalah Ia kepadanya: "Maukah engkau sembuh?" 

Menarik disini, Yesus bertanya kepada si sakit, maukah engkau sembuh ? si sakit tidak langsung menjawab melainkan ia mengeluhkan orang lain yang tidak mau menolongnya. 

Yohanes 5:7 
Jawab orang sakit itu kepada-Nya:"Tuhan, tidak ada orang yang menurunkan aku ke dalam kolam itu apabila airnya mulai goncang, dan sementara aku menuju ke kolam itu, orang lain sudah turun mendahului aku." 

Kita bisa lihat, apa yang dikatakan Yesus kepada si sakit : 

Yohanes 5:8 
kata Yesus kepadanya: "Bangunlah, angkatlah tilammu dan berjalanlah." 

si sakit disuruh bangun, artinya ia sendiri harus berusaha untuk berdiri, bukannya menyalahkan orang lain yang tidak mau tolong supaya ia bisa mendekatkan dirinya ke kolam tersebut. 

Dari sini kita dapat pelajari bahwa si sakit harus berusaha bertindak mendekatkan dirinya sedekat mungkin dengan Yesus jika ia ingin disembuhkan, artinya : kita juga harus membangun relasi intim dengan Tuhan agar kita semakin dekat denganNya, sehingga kesembuhan dan pemulihan terjadi pada diri kita. 

Setelah sembuh, si sakit di-ingatkan Yesus agar ia tidak berbuat dosa lagi supaya keadaan dirinya lebih baik. 

Yohanes 5:14 
Yesus berkata kepadanya: engkau telah sembuh; jangan berbuat dosa lagi, supaya padamu jangan terjadi yang lebih buruk. 

Kita sakit disebabkan kelalaian menjaga tubuh karena lebih menuruti keinginan nafsu kedagingan kita, padahal kita tahu bahwa diri kita adalah tempat bait Allah. 

1 Korintus 3:16 
Tidak tahukah kamu, bahwa kamu adalah bait Allah dan bahwa Roh Allah diam di dalam kamu? 

Jika sakit kita disebabkan virus atau dari pola makan dan tidur tidak teratur maka telah mensia-siakan tubuh kita sendiri. 

Jika biarkan roh kita menjadi sakit karena jarang diberikan makanan rohani maka telah mensia-siakan roh kita sendiri. 

Jika biarkan jiwa kita merana kesepian dan menjadi sakit jiwa karena menyimpan akar pahit dari segala peristiwa hidup kita sehari-hari maka kita telah mensia-siakan jiwa kita sendiri. 

Kita harus berusaha menjaga tubuh, jiwa,roh kita agar sehat dan memberikan kesegaran hidup bagi diri kita dan bagi banyak orang lain di sekitar kita. 

Oleh sebab itu menjadi suatu keharusan dan kebutuhan pokok bagi kita bahwa kita harus membangun relasi dengan Tuhan agar kita berjalan melangkah kehidupan kita sesuai kehendakNya. 

Dengan demikian kita dijauhkan dari segala perbuatan dosa karena kita tetap fokus dan berpaut hanya pada Tuhan saja. 


Salam Kasih, 
Surya Darma 
renunganpdkk.blogspot.co.id 
https://renunganhariankatolik.video.blog 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan ketik komentar Anda atau mungkin membutuhkan doa dan konseling, ke alamat email saya : surya.pdkk@gmail.com