Kamis, 14 Maret 2019

PENGABULAN DOA


Kamis, 14 Maret 2019

T.ESTER 3:10-12,17-19   
MAZMUR 138:1-3,7-8  
MATIUS 7:7-12 

Matius 7:7 
Mintalah, maka akan diberikan kepadamu; carilah, maka kamu akan mendapat; ketoklah, maka pintu akan dibukakan bagimu. 

Kita tahu bahwa setiap kata berakhiran huruf lah berarti perintah dan ayat Firman Tuhan hari ini ialah hal pengabulan doa dengam memuat tiga kata perintah yakni: mintalah, carilah, ketoklah. 

Tuhan memerintahkan kepada kita untuk meminta, mencari, dan mengetok pintu karena Tuhan mau memberi berkatNya. 

Benarkah demikian? 

Ada banyak orang meminta pada Tuhan tetapi tidak menerima meskipun banyak juga yang menerima berkat Tuhan. 

Pada umumnya orang berdoa berharap dikabulkan permintaannya tetapi ternyata banyak doa yang ditunggu jawabannya sekian lama bahkan sangat lama tidak kunjung tiba pertolongan dari Tuhan yang diharapkan si pendoa. 

Ada yang kecewa, marah, sedih, diam saja, putus asa, dan tidak mau berdoa lagi ketika doa-doanya tidak dikabulkan. 

Banyak orang mencari tahu cara berdoa seperti apa yang cespleng langsung di jawab Tuhan dan doa yang bagaimana selalu dikabulkan Tuhan. 

Orang mulai jenuh berdoa jika jarang dikabulkan permintaannya dan mulai tidak mau peduli pada Firman Tuhan yang mengatakan : 

Matius 7:8 
Karena setiap orang yang meminta, menerima dan setiap orang yang mencari, mendapat dan setiap orang yang mengetok, baginya pintu dibukakan. 

Semacam ada tuntutan kepada Tuhan agar memenuhi JanjiNya yang tertulis di Matius 7:7-8 dan terkadang saking kesal tidak dijawab doanya sekian tahun akan mengomel alias ngedumel begini: katanya Tuhan itu baik, seperti Bapa yang sayang sama anaknya seperti kata firman Tuhan ini : 

Matius 7:9-11 
Adakah seorang dari padamu yang memberi batu kepada anaknya, jika ia meminta roti, atau memberi ular, jika ia meminta ikan? Jadi jika kamu yang jahat tahu memberi pemberian yang baik kepada anak-anakmu, apalagi Bapamu yang di sorga! Ia akan memberikan yang baik kepada mereka yang meminta kepadaNya. 

Mana buktinya, hidupku makin susah dan tidak ada pertolongan dari Tuhan, doa-doaku sepertinya tidak didengar dan andai didengar tapi tidak dikabulkan. 

Kalau begitu, timbul pertanyaan
mengapa ada yang menerima dan ada yang tidak menerima Berkat Tuhan meski sama-sama ajukan doa permohonan kepada Tuhan tetapi hasilnya berbeda. 

Berikut ini setidaknya ada tiga hal yang mesti dilakukan agar doa tidak terhalang dan berharap dikabulkan

1. Hiduplah dalam Firman Tuhan 

Yohanes 15:7 
Jikalau kamu tinggal di dalam Aku dan firmanKu tinggal di dalam kamu, mintalah apa saja yang kamu kehendaki, dan kamu akan menerimanya. 

2. Hindari berbuat dosa 

Yesaya 59:1-2 
Sesungguhnya, tangan Tuhan tidak kurang panjang untuk menyelamatkan, dan pendengaranNya tidak kurang tajam untuk mendengar; tetapi yang merupakan pemisah antara kamu dan Allahmu ialah segala kejahatanmu, dan yang membuat Dia menyembunyikan diri terhadap kamu, sehingga Ia tidak mendengar, ialah segala dosamu. 

3. Tuhan adalah pusat hidupmu 

Matius 6:33 
Carilah dahulu Kerajaan Allah dan kebenarannya, maka semuanya itu akan ditambahkan kepadamu. 

Ternyata tidak semudah itu pengabulan doa seperti yang dibayangkan ketika membaca Matius 7:7-8 namun kita tidak perlu pesimis sebab Tuhan itu Maha Pengasih dan Penyayang. 

Ada kalanya doa kita dikabulkan tatkala kita masih berbuat dosa dan hal ini bisa terjadi karena kita menerima Anugerah sebab Tuhan mau tunjukkan bahwa IA adalah Bapa penuh kasih kepada kita karena Bapa mau memberi meski anak-anaknya masih dalam keadaan berdosa. 

Semua tergantung pada kehendak Tuhan yang mencurahkan berkatNya sedangkan bagian kita adalah berdoa dan berusaha menjalani hidup dalam kebenaran Tuhan 

Tetapi yakinlah bahwa Tuhan Allah pasti punya rencana terbaik untuk kita. 

Yeremia 29:11 
Sebab Aku ini mengetahui rancangan-rancangan apa yang ada padaKu mengenai kamu, demikianlah firman Tuhan, yaitu rancangan damai sejahtera dan bukan rancangan kecelakaan, untuk memberikan kepadamu hari depan yang penuh harapan. 

Maka dari itu bersabarlah menantikan jawaban Tuhan seraya menjaga diri agar Tuhan berkenan atas sikap hidup dan perbuatan kita. 


Salam Kasih, 
Surya Darma 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan ketik komentar Anda atau mungkin membutuhkan doa dan konseling, ke alamat email saya : surya.pdkk@gmail.com